7 RAHASIA SISTEM KEBUT SEMALAM YANG HARUS KAMU TAHU!! (Mahasiswa Ngaret Wajib Baca!)
Entah kamu mahasiswa, anak SMA, SMP, atau mungkin juga SD
pasti pernah mengalami yang namanya sistem kebut semalam. Yep, belum jelas
kapan ditemukan tapi sistem kebut semalam ini seperti sudah menjadi kebiasaan
tersendiri pada sebagian orang, entah itu ngebut mengerjakan PR, tugas kuliah,
atau buru – buru belajar untuk ujian esok hari.
Meskipun bukan cara belajar yang disarankan, nyatanya masih
banyak saja dilakukan. Padahal melakukan sistem kebut semalam bisa menyebabkan
kita semakin malas dan tidak teratur serta sering membuat hasil kerja kita
kurang maksimal.
Nah, bagaimana jika terpaksa melakukan kebut semalam dan
menginginkan hasil yang maksimal? Yuk intip beberapa rahasianya!
Matikan Notifikasi
Sosial Media
freesoftwareseries.org
Yep, langkah pertama yang harus kamu lakukan adalah menonaktifkan
sosial media kamu baik itu whatsapp, instagram, bbm, path, atau sosial media
lain. Tujuannya agar kamu lebih fokus dan perhatian kamu tidak mudah
teralihkan. Kamu akan lebih tergoda untuk memeriksa sosial media kamu jika kamu
mendengar bunyi notifikasinya. Untuk itu matikan notifikasi sementara waktu.
Siapkan Sumber yang
Kamu Butuh
Jika kamu melakukan sistem kebut semalam untuk mengejakan
tugas, maka carilah sumber yang kamu butuhkan, bisa buku, powerpoint, jurnal,
atau yang lain. Siapkan juga alat tulis yang kamu butuh sebelum mulai
mengerjakan agar kamu tidak perlu bolak – balik mencarinya.
Atur Waktu
Meskipun namanya sistem kebut semalam, aturlah waktu yang
kamu butuhkan untuk menyelesaikan tugas tersebut. Hitung berapa lama kamu harus
mengerjakannya dan berilah deadline kapan kamu harus berherti mengerjakan.
Dengan begini kamu bisa semakin termotivasi untuk menyelesaikannya.
Curang
Kalau kamu sudah berusaha sekuat tenaga dan masih saja belum
menemukan jawaban yang kamu inginkan, kamu bisa berlaku curang. Untuk tugas
matematika yang sulit, pergilah ke situs mathway.com dimana kamu bisa
menyelesaikan soal matematika dengan mudah disertai dengan penjelasannya. Atau
kamu juga bisa ke brainly.com yang menyediakan banyak sekali pertanyaan
sekaligus jawaban dari beberapa subjek mata pelajaran (matematika, IPS, IPA,
dan banyak lagi). Kalau kamu mengerjakan tugas kuliah yang menumpuk, kamu bisa
menggunakan google.schoolar.com yang menyediakan banyak jurnal yang bisa
membantu kamu.
Jangan Lupa Tidur
mirror.co.uk
Meskipun namanya sistem kebut semalam, kamu tidak boleh
melupakan jam tidur kamu. Kalau kamu sedang
belajar mati – matian untuk ulangan besok, sebaiknya kamu tidur yang
cukup. Kamu akan lebih ingat denga apa yang kamu pelajari jika kamu tidur
nyenyak daripada kamu melek sampai pagi.
Ubah Strategi
Kalau kamu sudah benar – benar tidak tahu apa lagi yang
harus kamu tulis, apa yang kamu jawab, dan tidak tahu apa yang harus kamu
lakukan, maka menyerahlah. Berhenti mengerjakan dan ubahlah strategi. Jika kamu
belajar sampai tengah malam, maka kamu sudah cukup melakukan usahamu. Tidur dan
bangunlah pada jam 04.00 pagi. Otak manusia berada pada performa terbaiknya
ketika pukul 04.00 sampai 06.00 pagi, dan hanya mampu bekerja sebanyak 20%
ketika malam hari. Untuk itu ambilah kesempatan untuk menyelesaikan tugasmu
ketika otakmu bekerja dalam keadaan 100%.
Beri Reward
wikipedia.org
Walaupun sistem kebut semalam bukan merupakan hal yang
disarankan, tapi tidak ada salahnya untuk memberi reward atau hadiah pada diri sendiri setelah mengerjakannya. Reward
bisa berupa makanan enak, minuman coklat hangat yang lezat, atau menonton film
favorit kamu. Selain untuk lebih bisa menghargai diri sendiri, kamu juga bisa
mengurangi kadar strees yang kamu rasakan.
Nah, bagaimana apa kamu sudah siap bertempur dengan sistem
kebut semalam?
Semoga beruntung!!
0 komentar: